Bengkulu (Informasi dan Humas) 19/4- Senin kemaren 18/04 pada pukul 08.00 Wib, jajaran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah, yang dihadiri oleh Satker Kepala Kantor Urusan Agama KUA dan Kepala Madrasah se-Bengkulu Tengah, mengadakan upacara bulanan, seyogyanya pelaksanaan upacara bulanan tersebut dilaksanakan pada Tanggal 17 namun, karena tanggal 17 adalah hari minggu, maka dilaksanakan pada tanggal 18.
Pada pelaksanaan upacara bulanan pada bulan april ini, dilaksanakan seperti biasa di pelataran parkir Kantor Kemenag Benteng Desa Renah Semanek Kecamatan Gunung Bungkuk Benteng, dimana pada pelaksanaan tersebut, Saubbag Tata Usaha TU H. Airin, S. Ag, bertindak sebagai Pembina upacara, hadir juga sebagai peserta upacara pada hari itu Kepala Kemenag Benteng Drs. H. Ajamalus, MH, bersama pejabat Kemenag Benteng lainnya.
Pada saat menjadi Inspektur atau pembina Subbag TU Airin, memberikan amanat sekaligus ambutanya di depan para Pejabat Kemenag Benteng dan seluruh peserta upacara, pada saat sambutan Airin menyampaikan pentingnya pelaksanaan upacara bulanan tersebut.
Dikatakan Airin, pentingnya mengikuti upacara bulanan tersebut merupakan salah satu bentuk dalam memenuhi tanggung jawab kita sebagai salah satu aparatur sipil negera PNS di lingkungan Kemenag. Selain itu sebagai sara membentuk kedisiplinan diri dan menumbuhkan jiwa patriotisme dan cinta tana air Indonesia, untuk itu sangatlah rugi kalau kita sia-siakan upacara tersebut, terangnya.
Penulis : Guntur **
Redaktru: H.Nopian Gustari