MA Baitul Makmur Juara I Lomba Kudapan Non Beras

Rejang Lebong  (Inmas) – Madrasah Aliyah Baitul Makmur Juara I Lomba Kudapan Non Beras dalam Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong yang Ke-72.

Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Kementrian Agama Kabupaten Rejang Lebong beberapa hari yang lalu diawalli dengan Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama dan Penyerahan Dorprize serta pelaksanaan lomba Kudapan Non Beras.

Kepala Madrasah Aliyah Baitul Makmur ibu Nurani M, S. Pd. I. M. Pd mengatakan Pizza, Nugget, Puding, Ice Cream, Bola2, Brownies, Dodol dan Krupuk Pangsit sebagai menu pilihan kami.

Kudapan kreasi memasak dengan bahan baku non beras yaitu dipilih Ubi Jalar Ungu sebagai bahan dasar utama. kami mengkreasikan Ubi Jalar Ungu menjadi makanan yang enak, sehat, murah dan bermanfaat, Lanjutnya.

Ibu Nurani M, S. Pd. I. M. Pd menyampaikan rasa syukurnya atas juara 1 yang diraih oleh tim nya, “Tak sia-sia kami bersama dewan guru dan Staf Tata Usaha menyiapkan hidangan menu ini”. Ia pun menambahkan bahwa dengan kebersamaan dan kerjasama sehingga kami dapat mencapai hasil yang diharapkan, semoga ini menjadi motivasi dalam kegiatan-kegiatan kedepan. (IM)

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA