KUA Kecamatan Kota Padang RL Utus Peserta Workshop Pengelolaan Persuratan dan Pengarsipan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 22/3- Sehubungan dengan surat Kepala Kantor Kementerian Agama Rejang Lebong (RL) Nomor: 0607/Kk.07.03.1/KP.02.3/03/2017 Tentang Panggilan Peserta Workshop Pengelolaan Persuratan dan Pengarsipan, maka Kantor Urusan Agama (KUA) Kota Padang RL utus peserta. Workshop digelar pada hari Selasa (21/03) di Aula KPN Kemenag Jl. Letjend Soeprapto Ruko Green Garden   Kelurahan Talang Rimbo Lama.

    KUA Kota Padang mengutus seorang Pejabat Fungsional Umum, Chandra Irawan, S.Pd untuk mengikuti workshop Pengelolaan Persuratan dan Pengarsipan. Acara dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama RL, Drs.H.M.Ch.Naseh, M.Ed.

    Dalam arahannya, dia mengajak seluruh pegawai di jajaran Kemenag RL untuk mengamalkan lima nilai budaya kerja Kemenag. Yaitu, integritas, profesionalitas, inovasi, tanggung jawab, serta keteladanan.

    Para narasumber workshop memaparkan ruang lingkup tata persuratan dan kearsipan. Salah satu narasumber, A. Supani, S.Ag, M.Pd, mengatakan pengelolaan surat dan arsip merupakan hal yang sangat penting di dunia perkantoran. Sebab, kantor juga berfungsi sebagai sumber informasi bagi masyarakat. Apabila arsip tidak tertata dengan baik, maka sebuah informasi penting bisa saja hilang.

    Penjabat fungsional umum KUA Kota Padang RL, Chandra Irawan, S.Pd, mengaku puas dengan materi yang disampaikan. Dia mengatakan sangat banyak ilmu yang bermanfaat disampaikan oleh para narasumber. Apalagi mengingat jabatannya sebagai fungsional umum yang selalu bergelut dengan persuratan dan kearsipan. (Bulkis)

Redaktur: H.Rolly Gunawan


TERKAIT

Wilayah LAINNYA