Bengkulu (Informasi dan Humas) 1/9- Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Rejang Lebong Drs.H.M.Ch.Naseh,M.Ed menjadi rohaniawan saat pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rejang Lebong periode 2014-2015 di Kantor DPRD Kabupaten Rejang Lebong pada Senin (25/8).
Naseh menerangkan anggota DPRD yang baru dilantik supaya dapat melaksanakan tugas dengan baik sesuai dengan amanah dan jabatan guna kepentingan rakyat dalam membangun daerah Kabupaten Rejang Lebong. Semoga program kerja dimasa mendatang mampu lebih baik guna meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Rejang Lebong.
“Saya harap anggota DPRD yang baru dilantik mampu melaksanakan tugasnya dengan baik dan amanah demi pembangunan dan kepentingan rakyat” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Rejang Lebong H.Suherman,SE,MM mengungkapkan kepada anggota DPRD yang baru di lantik selamat dan bisa bekerjasama dengan baik guna meningkatkan pembangunan daerah. Begitu juga dengan program kerja agar sejalan dengan program pemerintah untuk mensejahterakan rakyat dalam membangun daerah Kabupaten Rejang Lebong.
Ketua DPRD Kabupaten Rejang Lebong Drs.Darusamin dalam sambutannya mengatakan permohonan maaf, apabila selama menjabat masih ada program kerja yang belum terlaksana. Semoga anggotan DPRD yang baru dilantik dapat melanjutkannya, begitu juga dengan wakil Gubernur Provinsi Bengkulu Sultan B Najamudin mengungkankan supaya DPRD harus mampu meningkatkan pembanguna daerah dalam menyusun program kerja selama periode 2014-2019 nanti.
Abu Bakar,SH sebagai ketua DPRD sementara mengatakan akan melaksanakan program kerja dan bekerja dengan baik sesuai dengan amanah yang telah diamanahkan. Dia berharap mohon dukungan dan kerjasama dalam membangun Kabuapten Rejang Lebong supaya dapat terlaksana dengan baik.
"Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mempercayai kami sebagai anggota DPRD yang baru semoga kita dapat bekerjasama dalam membangun Kabupaten Rejang Lebong nanti” jelas Abu Bakar usai menerima palu dari ketua DPRD yang lama.
Acara berlangsung dengan sukses dan baik dengan pengawalan TNI dan POLRI yang dihadiri semua unsur FKPD, Kepala Dinas dan Instansi, KPU dan Panwaslu Kabupaten Rejang Lebong serta tamu undangan lainnya.
Penulis : Suandi/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari