Kemenag Kaur Gandeng Media dalam Sosialisasikan Program Kerja

Kaur (Inmas) – Dalam rangka meningkatkan sinergitas antara Kementerian Agama dan Insan Media serta sebagai wujud dukungan terhadap Undang-undang Keterbukaan informasi Publik (UU KIP), Kepala Kemenag Kaur Drs. H. Zainal Abidin, MH akan menggandeng media didalam  mensosialisasikan program kerja.

Hal itu sebagaimana disampaikan Kepala Kemenag Kaur Zainal Abidin ketika menerima kunjungan Wartawan Harian Rakyat Bengkulu Albertus Yudi Setiawan, Selasa, (2/1).

Dalam kesempatan tersebut Kepala Kemenag Kaur Zainal Abidin menyampaikan, pemberitaan  yang di lakukan oleh Media baik melalui surat kabar maupun elektronik sangat membantu di dalam mensosialisasikan kepada khalayak tentang program yang sedang di jalankan Kementerian  Agama Kabupaten Kaur.

"Selain media berfungsi sebagai penyebar informasi, yang terpenting media sebagai control sosial. Ini menjadi umpan balik seluruh jajaran atau organisasi di  dalam melakukan perbaikan dan evaluasi dari kinerja selama ini yang selama ini dirasa kurang, ini akan menjadi masukan kami sebagai upaya perubahan menjadi lebih baik." Ungkap Zainal Abidin.

Kepala Kemenag Kaur Zainal Abidin menambahkan keberadaan media ini dianggap perlu, guna untuk menggaungkan kegiatan-kegiatan yang ada. Dalam kesempatan tersebut ia berpesan kepada rekan wartawan untuk berpegang kepada UU Pers, jangan terjebak oleh berita yang tidak benar atau informasi yang menyesatkan.

Sementara itu Albertus Yudi Setiawan yang merupakan wartawan Harian Rakyat Bengkulu untuk Kabupaten Kaur, mewakili rekan jurnalis menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kepala Kemenag Kabupaten Kaur yang  selama ini selalu memberikan keterbukaan informasi yang sangat bernilai bagi  jurnalis. Ia berharap kerja sama tersebut akan terus berjalan antara Insan Media dan Kemenag Kaur. (Puji**)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA