Kampanye Mandatory Halal 2023, Kakanwil Kemenag Bengkulu “Terjun Langsung”

Bengkulu (Humas)- Berkolaborasi bersama Kementerian Agama Kota Bengkulu, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu melaksanakan Kampanye Mandatory Halal 2023, Sabtu (18/3). Kegiatan yang dibuka di Alun-alun Simpang 5 (Lima) Bengkulu ini dihadiri langsung oleh Kakanwil Bengkulu H.Muhammad Abdu, S.Pd.I,MM, didampingi oleh Ketua Satgas Halal provinsi Bengkulu yang juga merupakan Kabag TU Kanwil Kemenag Bengkulu Drs.H.A Jamalus,MH.

Hadir pula dalam kesempatan ini antara lain Tim Monitoring Pelaksana Kampanye Mandatory Halal Kemenag RI.Ahmad Saubari,S.Ag,pejabat eselon III jajaran Kanwil Kemenag Bengkulu, Kepala Kemenag Kota Bengkulu H.Sipuan,S.Ag,MM, Ketua MUI Kota Bengkulu H.Zul Effendi,M.Pd, Kadis Perindag Kota Bengkulu mewakili Walikota Bengkulu Drs.Bujang Hr,MM, serta dari Ormas dan pelaku usaha yang ada di Kota Bengkulu.Disampaikan oleh Ketua Satgas Halal Provinsi Bengkulu H.A Jamalus,MH  bahwa kegiatan Kampanye Mandatory Halal ini dilakukan serentak di 1000 titik di seluruh Indonesia, dengan target 2000 pelaku usaha dapat mendaftarkan produknya pada 18 Maret 2023 sehingga tersertifikasi Halal.

Disampaikan oleh Kakanwil pula bahwa dengan telah terdaftarnya produk pelaku usaha menjadi produk yang tersertifikasi halal maka akan memberikan kenyamanan dan perlindungan bagi konsumen, dan pelaku usaha serta UMKM pun akan dapat mengembangkan produknya, baik jaringan maupun pasar konsumennya, sehingga UMKM yang ada dapat terus berkembang.

Hal ini sebagaimana yang diinstruksikan oleh Menteri Agama Yaqud Cholil Qoumas yang mengharapkan seluruh pelaku usaha mikro,menengah dan besar dapat segera mendaftarkan produknya agar tersertifikasi halal, dengan memanfaatkan fasilitasi Sertifikasi Halal Gratis (SEHATI) yang ada di Kementerian Agama melalui BPJPH, maupun diKementerian/Lembaga lain serta pemerintah daerah sehingga pada 17 Oktober 2024 mendatang produk makanan,minuman,jasa penyebelihan,bahan baku,bahan tambahan pangan, dan bahan penolong untuk makanan dan minuman wajib bersertifikat halal.

Selain melakukan orasi di Simpang 5 (lima) Kota Bengkulu, Kegiatan Kampanye Mandatory halal juga dilaksanakan dengan meninjau secara langsung proses submid sertifikasi halal pelaku usaha dan UMK yang hadir, serta membagikan brosur tahapan sertifikasi halal kepada para pelaku usaha kecil dan menengah yang ada di Pasar Minggu Kota Bengkulu dan Mega Mall Bengkulu. Menariknya kegiatan pembagian brosur dan kampanye kali ini diikuti langsung oleh Kakanwil Bengkulu H.Muhammad,Abdu,S.Pd.I,MM dengan memberikan secara langsung brosur kepada pelaku usaha, dan mengajak seluruh petugas yang hadir untuk bersama-sama menyuarakan yel-yel Mandatory Halal. (Dina/Ang)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA