Bengkulu (Informasi dan Humas) 29/3- Pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan di Pondok Kubang (PK) kemarin (14/3), berjalan dengan lancar, hampir semua desa mengusulkan pembangunan fisik. Yakni fokus pada pembangunan infrastruktur, baik jalan maupun jembatan dan fasilitas umum lainnya.
Sekda Benteng Drs H Muzakir Hamidi yang langsung hadir dalam Musrenbang Pondok Kubang ini menyatakan bahwa usulan dari masyarakat desa untuk terlebih dahulu dirapatkan di desa, baru disampaikan dalam musrenbang. Setiap bentuk usulan akan menjadi perhatian pemerintah, Ungkap Muzakkir. Mereka masyarkat beralasan, dengan terbangunnya infrastruktur yang baik dengan sendirinya akan meningkatkan perekonomian masyarakat desa.
“Kalau sudah masuk dalam skala prioritas aklan ditindaklanjuti ke usulan oleh Bappeda Benteng yang akan disampaikan juga dalam rapat bersama seluruh stakeholder Pemkab Benteng,” jelas Muzakir.
Sementara itu, Kepala Bappeda Benteng, Iwan Setiawan S.Stp, M.Si menyampaikan bahwa perlu juga diketahui oleh masyarakat ada usulan yang memang menjadi tanggung jawab Pemkab Benteng dan ada yang menjadi kewenangan Provinsi.Kalau Pemkab Benteng yang bertanggung jawab tentu keputus akhir bisa dilakukan Pemkab Benteng dalam musrenbang tingkat kabupaten.
Namun kalau yang menjadi tanggung jawab pemerintah Provinsi, hal ini akan disamapaikan Pemkab Benteng dalam musrenbang tingkat provinsi. “Kami bisa mengusulkan namun tidak bisa memerikan keputusan mengenai pasti tidaknya dikerjakan dalam waktu dekat,” Ujar Iwan.
Acara Musrembang dikahiri dengan pembacaan Doa, Bertindak sebagai pemimpin Do’a Ka.KUA Kecamatan Pondok ubang Harmonis, S.HI, menyampaikan mudah-mudahan di lancarkan rencana pembangunan yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah khsusnya di Kecamatan Pondok Kubang, Dengan demikian nantinya akan menghasilkan program unggulan yang berguna dan bermanfaat bagi masyarakat. Ucap Pak KUA.(Bobi)
Redaktur: H.Rolly Gunawan