BANJARMASIN (HUMAS) --- Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Bengkulu H. Muhammad Abdu,S.Pd, M.M menyebut pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XXIX tingkat nasional di Kalimantan Selatan berlangsung sukses. Namun demikian, Kakanwil juga meminta momentum ini juga dibarengi dengan suksesnya prestasi kafilah Bengkulu.
Hal ini diungkapkan Kakanwil ketika menghadiri opening serimoni pembukaan MTQN Nasional di Bumi Lambung Mangkurat akan digelar di venue utama Tiram Park Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan. Rabu, (12/10/2022) malam.
‘’Untuk mencapai kesuksesan tersebut, tentu saya meminta kafilah Bengkulu dapat memberikan kemampuan terbaik,’’ kata Kakanwil yang didampingi Ketua DWP Hj. Nurbaya.
MTQ Nasional ke-29 mengusung tema 'Dengan MTQ Nasional, Kita Tingkatkan Kualitas SDM yang Unggul dan Qur'ani, untuk Mewujudkan Masyarakat yang Religius dan Moderat'. Acara dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden RI (Wapres) KH. Ma’ruf Amin.
‘’Tema ini sejalan dengan kondisi Indonesia yang majemuk. Karenanya mari kita apresiasi, ini dalam rangka mewujudkan masyarakat yang Religius dan Moderat,’’ ucap Kakanwil.
Disisi lain Kakanwil juga meminta kepada kafilah Bengkulu agar momen ini bukan hanya ajang perlombaan untuk menjadi juara, momen ini juga baik untuk menjadi forum memperkuat tali silaturahmi antarumat.
‘’Memperkuat tali silaturahmi juga bertujuan untuk membangun toleransi, dan keharmonisan antar kita sesama umat,’’ tandasnya.
Kalimantan Selatan sendiri ditetapkan menjadi tuan rumah MTQ Nasional XXIX tahun 2022 berdasarkan Keputusan Menteri Agama RI Nomor 442 Tahun 2020. Helat nasional ini berlangsung 10 - 19 Oktober 2022.
Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor menyampaikan harapannya agar penyelenggaraan MTQ Nasional XXIX Tahun 2022 ini tidak hanya sukses secara penyelenggaraan, namun juga semakin memupuk ketakwaan dan keislaman seluruh umat muslim di Indonesia.
" Musabaqah Tilawatil Qur'an di Provinsi Kalimantan Selatan kiranya menggerakkan seluruh umat Islam untuk lebih mencintai Islam,’’ demikian Sahbirin.
Sementara itu dalam ajang ini, Bengkulu sendiri mengutus sebanyak 62 peserta itu terdiri dari, 15 orang official dan 48 peserta. Rinciannya,9 peserta yang akan mengikuti cabang lomba seni baca Al-Qur’an, 6 peserta mengikuti cabang Qira’at Al-Qur’an, 9 cabang lomba hafalan Al-Qur’an, 6 peserta akan mengikuti cabang fahmil Al-Qur’an.
Kemudian 6 cabang peserta akan mengikuti cabang syarhil Al-Qur’an, 8 peserta akan mengikuti cabang seni Kaligrafi Al-Qur’an, 2 peserta mengikuti cabang Tafsir Al-Qur’an selanjutnya 2 peserta akan mengikuti karya tulis Al-Qur’an.
Selain Gubernur Kalimantan Selatan beserta Ibu Raudatul Sahbirin Noor, hadir dalam acara ini Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas beserta Ibu Eny Yaqut Cholil, para Gubernur se-Indonesia, para tokoh agama dan tokoh masyarakat. Wapres didampingi oleh Ibu Hj. Wury Ma'ruf Amin, Kepala Sekretariat Wakil Presiden Ahmad Erani Yustika, Staf Khusus Wapres Masduki Baidlowi dan Robikin Emhas, serta Tim Ahli Wapres Farhat Brachma. (NN, BPMI – Setwapres)
Penulis : Tatang Wss