Kakanwil Hadiri Harlah Ke-87 Gerakan Pemuda Anshor

Bengkulu (Humas) - Sabtu (24/4) bertempat di Taman Wisata Mangrove Badrika, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Bengkulu menghadiri Harlah ke-87 Gerakan Pemuda Anshor. Kegiatan ini mengangkat tema "Transformasi Media Juang Gerakan Pemuda Anshor". Kegiatan yang diikuti sekitar 120 orang ini ikut dihadiri oleh Mantan Gubernur Bengkulu Junaidi Hamzah, dan Pimpinan Pondok Pesantren Darussalam Tegal Rejo KH Muhsin Ali.

Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Drs. H. Zahdi Taher, MHI diundang sebagai dewan penasihat Gerakan Pemuda Anshor untuk memberikan arahan dan masukan. Dalam arahannya Zahdi menyampaikan pentingnya untuk meneguhkan semangat moderasi beragama dalam kehidupan bermasyarakat. Menurutnya, semangat moderasi beragama ini merupakan bagian tak terpisahkan dari jati diri bangsa dan sesuai karakter bangsa Indonesia.

"Sama seperti arahan Pak Menteri Agama yang juga Ketua Umum GP Anshor disetiap kesempatan. Penting bagi kita untuk meneguhkan semangat moderasi beragama, karena dengan moderasi beragama ini kita bisa hidup rukun dan damai, seperti tujuan para pendiri bangsa dan sesuai dengan karakter bangsa kita yang majemuk," ajak Zahdi.

"Penting untuk kita menyatukan gerak langkah untuk mewujudkan Islam yang moderat kalau konsep Pemerintah, kalau di MUI Islam Wasathiyah, Islam Nusantara kalau konsep NU, dan Islam Berkemajuan kalau konsep Muhammadiyah, sehingga seimbang antara keyakinan dan toleransi, tidak ekstrem dan radikal," ujar Zahdi.

Zahdi berharap, GP Anshor menjadi bagian dari semangat moderasi dalam beragama dan menjadi agen-agen moderasi beragama di masyarakat. Kakanwil juga menyampaikan siap menerima diskusi dengan semua sahabat Anshor dan Banser.

"Dimanapun dan kapanpun saya siap berdiskusi dan bertukar pikiran 24 jam dengan sahabat Anshor. Sudah menjadi tugas Kementerian Agama untuk menjadi rumah dan tempat bagi masyarakat untuk berdiskusi terkait agama maupun terkait hal lain demi kemajuan bangsa dan negara," lanjut Zahdi.

Acara yang berlangsung sederhana namun intim ini pun dilakukan pemotongan tumpeng menandai ulang tahun/harlah GP Anshor yang 87. (Anugrah)

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA