Gelar Halal Bihalal Virtual,Kanwil Kemenag Bengkulu Demonstrasi 10 Bahasa

Bengkulu (Humas) -Hari kesembilan (9) Bulan syawal 1442 H/2021 M, keluarga besar Kementerian Agama Provinsi Bengkulu menggelar Halal Bihalal Virtual. Sabtu, (22/5).

Halal bihalal di buka langsung oleh Kakanwil Drs. H. Zahdi Taher., M.HI, Ketua DWP Hj. Megaharyanti Zahdi, serta Kabag Tata Usaha Drs. H. Hamdani., M.Pd. Hadir pula pejabat eselon III, eselon IV di lingkungan Kemenag Provinsi Bengkulu dan Kemenag 10 Kabupaten Kota. Kakanwil juga menyapa ratusan jajarannya, baik penyuluh, kepala KUA, kepala Madrasah dan aparatur Kemenag se-Provinsi Bengkulu.

Teristimewa Halal Bihalal ini selain sebagai ajang silaturahmi dan saling memaafkan antar keluarga besar Kementerian Agama juga menampilkan 10 (sepuluh) ragam bahasa suku yang ada di Provinsi Bengkulu yang menyampaikan ucapan Idul Fitri dalam bahasa khas daerah dan suku masing-masing, yang diantaranya disampaikan oleh perwakilan dari suku Lembak,Kaur,Padang,Sunda,Kota Bengkulu,Serawai,Rejang,Jawa,Pekal dan Mukomuko.

Hal ini diangkat pula sebagai bentuk kecintaan terhadap bahasa asli daerah Provinsi Bengkulu sekaligus memberi nuansa hangat pada kegiatan Halal Bihalal Virtual yang diselenggarakan.

Dalam halal bihalal ini, Kakanwil juga mengucapkan Selamat Idul fitri kepada seluruh aparatur Kemenag dan seluruh umat muslim di Provinsi Bengkulu termasuk suku-suku yang telah bersama-sama menjadi warga Kota Bengkulu.

‘’Saya ucapkan Selamat Idul Fitri. Minal aidin wal faizin. Mohon maaf lahir dan batin. Kepada saudara-saudaraku sekalian saya berpesan,melalui moment Idul Fitri ini mari bersama kita membangun moderasi beragama, kerukunan yang kuat antar umat beragama,jangan jadikan pandemic ini suatu penghalang untuk kita berbuat yang terbaik tapi jadikanlah sebagai tantangan untuk melahirkan solusi terbaik untuk terus melangkah maju” ucap Zahdi.

H.Zahdi juga tak lupa berpesan kepada seluruh jajaran Kementerian Agama untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat, memberikan layanan dengan senyuman agar masyarakat yang pulang kembali kerumah dapat pulang dengan hati gembira.  ‘’Semoga kebersamaan ini akan terus terjalin di sepanjang masa. Sekali lagi, mari kita rajut kebersamaan,’’  sambung Kakanwil.

Kakanwil juga mengharapkan, agar kegiatan ini terus dilaksanakan. Karena selain memupuk tali silaturahmi juga bertujuan untuk memupuk kebersamaan, kekompakan. ‘’Silaturahmi kita hari ini, membuktikan bahwa kita solid. Kita kompak untuk Kemenag,’’ kata Kakanwil. (Dina/Tatang)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA