Kaur (Inmas) - Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Kabupaten Kaur, Selasa, (02/05) yang dilaksanakan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur diwarnai dengan pemberian apresiasi kepada siswa berprestasi, baik prestasi di tingkat Sekolah maupun prestasi di tingkat Kabupaten.
Pemberian apresiasi tersebut diserahkan langsung oleh Plt. Kepala Kemenag Kaur Arpan Efendi, SPd usai upacara peringatan Hardiknas yang dilaksanakan di Halaman Madrasah Aliyah (MA) Negeri Kaur.
Dalam kesempatan tersebut Arpan Efendi menyampaikan terimakasih kepada siswa yang diantaranya pernah mengharumkan Kabupaten Kaur terutama dibidang Pendidikan.
“Ini sebagai bentuk motifasi, agar mereka terus semangat” ungkapnya.
Diantara siswa penerima penghargaan adalah Perni Sunita siswa MAN Kaur peraih 5 besar Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tingkat Provinsi Bengkulu. Kemudian Nita Elia Dianti, peraih juara tiga Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat Kabupaten Kaur, Zuriantina Hasanah peraih juara I kelas, dan Bunga Ayu yang juga peraih juara I kelas
Selain dilaksanakan di MAN Kaur, Upacara Hari Pendidikan Nasional hampir dilaksanakan di seluruh Madrasah di Kabupaten Kaur, diantaranya MTs N 1 Kaur, MIN 1 Kaur, MIN 2 Kaur, MTsN 5 Kaur, MTs N 2 Kaur, MIN 3 Kaur dan MIN 4 Kaur. (Puji**)