Mukomuko (Inmas), 27/02/2019 Wajah dunia madrasah di Kabupaten Mukomuko terbilah unik dan menarik. Diantara sisi yang unik adalah adanya Potektor Mukomuko. Mungkin belum banyak yang mengenal istilah ini dan bisa jadi istilah ini hanya ada di lingkungan Penmad Mukomuko.
Istilah protektor pertama kali diperkenalkan oleh Kasi Penmad Mukomuko, Darmanto. Protektor adalah akronim dari Proctor, Tekhnisi dan Operator yang dikenal dilingkungan madrasah. Hal ini berawal dari upaya untuk memudahkan pernyebutan tiga obyek sekaligus dalam satu kata sehingga terkesan lebih mudah, simple dan mudah untuk diingat. Istilah protektor sendiri saat ini telah mulai dikenal terutama di Kab. Mukomuko dan telah menjadi bagian dari istilah yang berkembang dilingkungan madrasah.
"Protektor itu hanya sekedar istilah penyederhaan penyebutan proctor, tekhnisi dan operator di madrasah. Secara bahasa protekctor sendiri bermakna pelindung, istilah ini baru kita perkenalkan" papar Darmanto menguraikan
Di sisi lain dalam paparannya, Darmanto menyebutkan bahwa protektor saat ini mempunyai beban yang sangat berat dan memiliki posisi yang sangat urgent dalam implementasi aplikasi pendidikan madrasah, terutama ditengah kesibukan Ujian Berbasis Komputer (UBK) madrasah yang meliputi UNBK, UAMBNBK dan USBNBK. "Melihat urgensi ini, sebagai bentuk support dan apresiasi atas kinerja, alhamdulillah protektor saat ini memiliki baju seragam "kebesaran" yang mungkin hanya ada di Kabupaten Mukomuko, semoga saja ini akan menumbuhkan kebanggaann tersendiri bagi protektor", jelas Darmanto.
Terlepas dari hal tersebut saat ini Penmad Kemenag Kab. Mukomuko terus berupaya memaksimalkan fungsi protektor dalam pengelolaan dan penyelenggaraan madrasah. "Bisa dikatakan diantara kunci sukses madrasah saat ini adalah terletak pada protektor", ujar Darmanto menutup pembicaraan. (Mukhlis).