Kaur (Inmas) – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan Madrasah Aliyah (MA) Negeri Kaur. Madrasah yang terletak di Desa Jembatan Dua Kecamatan Kaur Selatan ini berhasil meraih juara 3 Lomba Sekolah Sehat (LSS) tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2017.
Penganugerahan atas prestasi tersebut diserahkan langsung oleh salah satu Pejabat di lingkungan Sekda Provinsi Bengkulu M. Daud Abdullah, bertempat di Hotel Madelin Bengkulu, Selasa, (27/01).
Atas prestasi ini, Kepala MAN Kaur Widodo, MPd menyampaikan selamat dan rasa terima kasih kepada seluruh guru dan siswa MAN Kaur atas usaha dan kerja samanya, hingga mampu meraih juara 3 LSS tingkat Provinsi Bengkulu. Ia berharap apa yang sudah diraih di tingkat Provinsi ini dapat menjadi motivasi baik bagi guru maupun siswa di MAN Kaur.
“Saya sampaikan ucapan terima kasih atas usaha, kerja keras seluruh guru dan siswa sehingga MAN Kaur bisa meraih juara III Lomba Sekolah Sehat tingkat Provinsi Bengkulu” ungkapnya.
Terpisah, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur Drs. H. Zainal Abidin, MH memberikan apresiasi atas prestasi yang di raih MAN Kaur. “prestasi ini merupakan suatu kebanggaan bagi Madrasah dan Kemenag Kabupaten Kaur. Juara bukanlah tujuan utama, melainkan implementasi perilaku untuk mewujudkan hidup bersih dan sehat pada masyarakat adalah yang paling utama” ungkap Zainal Abidin. (Puji**)