Pendidikan Madrasah

Kepala MAN Seluma Terima Tim Monev Kanwil Kemenag

Bengkulu (Informasi dan Humas) 16/3- Kepala Madrasah Aliyah Negeri Seluma Nodi Herwansyah, M.Pd.I pada hari Ke dua Pelaksanaan Ujian Akhir Madrsah Berstandar Nasional (UAMBN) menerima Tim Monitoring dari Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, kedatang Tim itu di sambut langsung oleh Kepala Madrasah.

Disampaikan Nodi panggilan akrabnya kepada kami petugas peliput berita benar adanya sekolah kami ini menerima TIM dari Kanwil Kemenag untuk mengecik langsung ke sekolah pada pelaksanaan UAM BN tahun ajaran 2015/2016 ujarnya. 

Lebih lanjut Tim Monev dari Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu itu sudah melaksankan tugasnya dengan baik serta memperhatikan siswa/i kami yang sedang melangsungkan Ujian paparnya. 

Sementara itu yang mewakili Tim Monev Kanwil Kemenag yaitu Kasi Kesiswaan Insaudi menyampaikan bahwa MAN Seluma sudah mampu menyelenggarakan UAM BN dan Siswanya bisa mengerjakan soal Ujian dengan baik dan benar jelasnya. 

Menurut beliau MAN Seluma bisa bersaing dengan MAN yang ada di Provinsi Bengkulu baik dari segi pendidikan maupun keterampilan serta siwa/i nya begitu juga dengan tenaga gurunya. 

Akhir penjelasan beliau semoga MAN Seluma sukses menyelenggarakan UAM BN tahun ajaran 2015/2016 dengan nilai tinggi.

Penulis : Humas MAN **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA