Pendidikan Madrasah

Kakan Kemenag MM Intruksikan Kamad Siapkan UN Secara Matang

Mukomuko  (Informasi dan Humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko  Drs. H. Ajamalus, MH  mengharapakn agar semua Kepala Madrasah (MIN, MTsN dan MAN), begitu juga Madrasah Swasta wajib mempersiapakan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) secara baik dan matang guna kelancaran  dan kesuksesan Ujian Nasional dan dapat menghasilakan output yang berkualitas.

‘’Mari kita siapakan UN ini secara matang agar tidak mengalami kendala disaat ujian nanti. Lakukan koordinasi dan kerjasama dengan pihak tgerkait dalam mempersiapakan segala sesuai yang berhubungan dengan Ujian Nasional ini, seperti dengan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, UPTD Dikbud di kecamatan,’’ pinta H. Ajamalus ketika melakukan kunjunga kerja dan monitoring Kegiatan belajar mengajar (KBM) pada Madrasah Aliyah negeri I (MAN I) Mukomuko  di Kecamatan Ipuh belum lama ini.  

Sementara itu, Kepala MAN I Mukomuko Hj. Nursyamsiah, M.Pd  mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kepala Kantor Kemenag Mukomuko, semoga kunjungan kerja seperti ini dapat memberikan dan menambah motivasi bagi dewan guru dalam melaksanakan tugas dengan baik, dan menjadi motivasi pula bagi siswa siswa dalam mengikuti pelajaranya. (Mukhlis)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA