Pendidikan Madrasah

Hari Ini, Kakankemenag Lebong Adakan Kunjungan Ke MAN 2 Lebong

Bengkulu (Inmas), Kepala Kementerian Agama Kabupaten Lebong Junni Muslimin, S.Ag, M.A  mengadakan kunjungan ke MAN 2 Lebong untuk pertama kalinya pada Rabu (23/08/17).

Kedatangan beliau ke MAN 2 Lebong adalah dalam rangka menyambung tali silaturrahmi kepada seluruh pihak yang ada di MAN 2 Lebong.  Acara tersebut dimulai dengan sambutan dari Kepala MAN 2 Lebong, yang kemudian dilanjutkan pula sambutan dari Kakankemenag Kabupaten Lebong.

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan beberapa hal, diantaranya yaitu ada beberapa hal yang dapat dijadikan sebagai sumber pembelajaran bagi para peserta didik, contohnya melalui program Kurban mendekati hari raya kurban ini atau pembelajaran tentang zakat dan pelaksanaannya, dan program-program lainnya.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong juga menambahkan bahwa MAN 2 Lebong harus lebih memantapkan kembali terutama dalam hal tertib administrasi, baik dalam hal absensi, keuangan, dan lain sebagainya.

Selanjutnya beliau juga mengatakan MAN 2 Lebong juga harus memiliki daya jual yang tinggi dan baik terutama karena sekolah ini berbasis agama, maka nilai-nilai agamis harus lebih dikedepankan demi kemajuan madrasah ini ke depan.

Terakhir, acara silaturrahmi kali ini ditutup dengan tanya jawab antara Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong dengan dewan guru dan staf tata usaha MAN 2 Lebong. (Widia Ningsih, S.Pd.I)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA