Pendidikan Madrasah

Dosen Pembimbing Mahasiswa Ppl Kunjungi Ma Baitul Makmur

Rejang Lebong (Inmas) --- Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dari STAIN Curup mengunjungi Mahasiswi PPL di Madrasah Aliyah Baitul Makmur Rejang Lebong.

Kedatangan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Bapak Dr. Saidil Mustar, M. Pd di Kantor  Madrasah Aliyah Baitul Makmur  disambut oleh Kepala Madrasah Aliyah Baitul Makmur Rejang Lebong Ibu Nurani M, S. Pd. I, M. Pd dan Waka Sarana dan Prasarana Bapak M Thamrin, S. Pd serta guru pamong masing-masing jurusan. (03/02)

Ibu Nurani M, S. Pd. I, M. Pd mengatakan Maksud kedatangan Dosen Pembimbing Mahasiswa PPL tersebut adalah untuk melihat secara langsung kegiatan mahasiswa PPL yang telah ditugaskan di Madrasah Aliyah Baitul Makmur dan sekaligus untuk mengecek melihat secara langsung kegiatan yang dilakukan mahasiswa PPL dalam praktek mengajar.

Ibu Nurani M, S. Pd. I, M. Pd juga berharap kepada guru pamong agar dapat  membimbing mahasiswa PPL, baik secara keilmuan maupun spiritual, agar lulusan STAIN Curup nanti menjadi sarjana yang mampu dan dapat mengembangkan ilmunya demi kemajuan dimasa mendatang serta kepada mahasiswi PPL beliau berharap agar selalu aktif selama melaksanakan praktek di Madrasah Aliyah Baitul Makmur  Rejang Lebong  ini, tutupnya. (Im)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA