Mukomuko (Inmas), Senin 14 mei 2018, bertempat di lingkungan Pondok Pesantren Agribisnis Raudhatunnajah, tiga lembaga pendidikan yang bernaung dibawah Yayasan Raudhatunnajah yaitu RA, MI dan MTs secara serentak menggelar acara haflah pelepasan siswa dan santri yang telah mengkhatamkan kajian kitab kuning dan Al Quran.
Kegiatan dilaksanakan dengan konsep yang bercorak unik, klasik dan mencirikan kearifan lokal menjadikan kegiatan berlangsung khidmat dan berkesan istimewa.
Kasi Penmad Kankemenag Kab. Mukomuko Darmanto menyampaikan bahwa konsep kegiatan yang mencerminkan kesederhanaan namun menyiratkan makna mendalam ini seyogyanya dapat menjadi contoh bagi madrasah yang lain.
"Kita mendorong kepada madrasah untuk menghindari acara perpisahan yang terkesan berlebihan dan berhura-hura," ujarnya.
Terpisah Pengasuh Ponpes Raudhatunnajah Kyai Maftuhil Arifin menyampaikan pesan bahwa seluruh siswa dan santri yang telah dilepas telah memiliki bekal yang memadai untuk melanjutkan ke jenjang berikutnya dan siap untuk mengabdi ditengah masyarakat.
"Seluruh siswa dan santri telah mendapatkan bimbingan intelektual, emosional dan spiritual selama di pondok, Insya Allah mereka siap memberikan yang terbaik bagi masyarakat," papar Maftuhil Arifin.
Direktur Yayasan Rudhatunnajah Ipan Soparudin yang juga Ketua Forum Komunikasi Madrasah Swasta menyambut baik atas sukses terlaksananya kegiatan. "Semoga agenda ini dapat menginspirasi madrasah yang lain dan dapat mendorong kemajuan madrasah," harapnya. (Mukhlis)