Lebong (Inmas), Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) Al Hidayah Kecamatan Lebong selatan menggelar Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN) tahun pelajaran 2018-2019. Hal ini dikatakan Kepala MDA Al Hidayah fahrizal Hadi saat UAMBN berlangsung di MDA Al hidayah pada Selasa (09/04).
Dikatakan Fahrijal Hadi bahwa MDA Alhidayah beralamat di di jalan PLTA Tes Turan Tiging Kecamatan Lebong Selatan dengan jumlah siswa 37 orang dari kelas 1 s/d kelas 3 dengan menempati 2 kelas.
Ia menjelaskan pelaksanaan UABN Tahun Pelajaran 2018-2019 MDA Al Hidayah selama 4 hari dimulai tanggal 8 sampai 11 april 2019 dengan peserta sebanyak 7 siswa terdiri dari 2 perempuan dan 5 laki-laki, dengan 7 mapel yang di ujikan yakni Alk Quran Hadis, Akidah Ahlak, Sejarah Kebudayaan Islam, Fiqih dan Bahasa Arab.
“UAMBN MDA Alhidayah Kecamatan Lebong Selatan merupakan UAMBN perdana,” ujar Fahrijal Hadi. Ia berharap pada UAMBN yang perdana ini siswa siswi MDA Alhidayah Turan Tiging Kecamatan Lebong Selatan memperoleh nilai yang tinggi. (Bibin)