Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam

Masuk Ajaran Baru Seksi Pakis Kemenag MM Bina MDTA

Mukomuko (Inmas), Rabu 25 Juli 2018 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko mengadakan pembinaan terhadap Kepala/ Pengurus Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) se-Kabupaten Mukomuko.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (PAKIS) dan diikuti oleh sebanyak 34 Kepala MDTA yang hadir. Bertempat di Aula Sakinah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko, acara dimulai pukul 09.30 WIB dan berakhir pukul 12.00 WIB.

Dalam sambutannya Kasi Pakis Ali Muda mengatakan MDTA perlu perhatian kita semua, walaupun MDTA adalah lembaga pendidikan non formal tetapi kualitas pendidikannya harus betul-betul diperhatikan, terutama para pendidik yang mengajar harus betul-betul mengajar dan mendidik para santrinya dengan baik.

Agenda rapat tahunan yang dibahas  meliputi pembentukan Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Tingkat Kecamatan yang dipandu oleh FKDT Kabupaten Mukomuko yaitu Miani selaku ketua dan Suparman selaku wakil ketua yang memandu acara tersebut.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pengarahan oleh Seksi Pakis mengenai administrasi MDTA yang perlu dipersiapkan dan diperhatikan untuk dapat diindahkan diantaranya mengenai Laporan Bulanan, Izin Oprasional MDTA dan pendataan EMIS baik online maupun offline karena ini dinilai sangat penting mengingat sudah masuk semester satu Tahun Ajaran baru 2018/2019.

Selain itu juga dibahas mengenai kurikulum MDTA TA 2018/2019 dan masalah buku-buku pelajaran yang perlu dipersiapkan diantaranya pelajaran Al Quran, Hadist, Fiqih, Aqidah, Akhlaq, SKI dan Bahasa Arab, mengingat pelajaran tersebut adalah pelajaran yang diujikan pada Ujian Akhir Bersama Nasional (UABN). Bagi MDTA yang sudah siap mengikuti  UABN MDTA TA 2018/2019 agar dapat melapor  pada bulan januari atau memasuki semester dua nantinya, dengan melaporkan jumlah dan nama-nama santri calon peserta ujian. (@htri)     

 


TERKAIT

Islam LAINNYA