Bengkulu Tengah (Inmas)- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah. Kodim 0407 Bengkulu jum’at kemaren tepatnya 23/11, mengadakan kegiatan Latihan Tekhnis Teritorial Pencegahan Paham Radikal di masyarakat pada Kecamatan Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah.
Ketika di konfirmasikan denga Kepala KUA Kecamatan Karang Tinggi Sanari, S. Ag, membenarkan adanya kegiatan tersebut. Dikatakan sanari bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan selama satu hari, hadir dalam acara tersebut Camat Kecamatan Karang Tinggi, seluruh Kepala Desa dan tokoh agama dari perwakilan setiap Desa yang ada di Kecamatan Karang Tinggi, terangnya.
Dalam acara tersebut kita sedikit memberikan sambutan dan memberikan materi yang berhubungan dengan ciri-ciri paham dan pergerakan radikal dalam masyarakat. Ketika menyampaikan materi para peserta dapat mengikutinya dengan baik dan khusuk.
Adapun tujuan terselengaranya kegiatan tersebut adalah dalam rangka memberikan pemahaman dan ilmu pengetahuan kepada masyarakat karang tinggi bagai mana gerak-gerik dan sepak terjang paham radikal tersebut. setidak-tidaknya masyarakat dapat mengawasi apa bila muncul di masyarakat, tutup Sanari. (Guntur)
Islam
Urusan Agama Islam dan Syariah
KUA Karang Tinggi Benteng Berikan Materi Pencegahan Paham Radikal
- Senin, 26 November 2018 | 00:00 WIB