Urusan Agama Islam dan Syariah

Kemenag Kaur Siap Layani Pengukuran Arah Kiblat Secara Gratis

Bengkulu (Inmas)- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur siap memberikan pelayanan pengukuran arah kiblat secara gratis. Dengan pengukuran ini diharapkan arah kiblat masjid/mushalla di Kabupaten Kaur tidak ada lagi yang melenceng, sehingga masyarakat bisa tenang dalam melaksanakan ibadah.

 

    Hal itu sebagaimana disampaikan Kepala Kantor Kemenag Kaur H. Sipuan, SAg, MM melalui Kepala Penyelenggara Syariah Drs. Herli Suheri kepada Humas Kemenag Kaur, Senin (14/08).

    “Salah satu tugas dari Penyelenggara Syariah adalah melaksanakan pengukuran arah kiblat, silahkan bagi masyarakat yang ingin mengajukan permohonan ukur arah kiblat untuk mengajukan surat permohonan ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur”, kata Herli Suheri.

    Kepala Penyelenggara Syariah Drs. Herli Suheri menambahkan program pengukuran arah kiblat ini ini diutamakan bagi masjid yang baru akan dibangun, namun masjid lama atau yang sudah berdiri tetap bisa memanfaatkan layanan ini. Herli menegaskan, Pengukuran arah kiblat yang  tanpa pungutan biaya, alias gratis.

    Sementara itu Kepala Kemenag Kaur H. Sipuan berharap melalui pengukuran kiblat yang dilaksanakan oleh Penyelenggara Syariah Kemenag Kaur dapat memberikan kenyamanan bagi Islam umat dalam melaksanakan ibadah. (Pujiono**)
 

 

 


TERKAIT

Islam LAINNYA