Bengkulu Selatan (Inmas) Sebanyak 142 Guru Agama Islam baik PNS dan Non PNS di Kabupaten Bengkulu Selatan dikenalkan dengan aplikasi SIAGA (Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama). Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Kemenag BS (Selasa,12/2).
Disampaikan oleh Kasi Pendidikan Agama Islam Hj.Yusmini.M.Pd yang mewakili Kepala Kemenag BS H.Arsan S Ibrahim.M.HI bahwa aplikasi ini bertujuan untuk pemusatan data guru Agama secara online, selain itu Aplikasi ini juga nantinya akan berguna pada saat guru akan melakukan proses pemberkasan sertifikasi agar lebih efektif dan terintegrasi dengan pusat data EMIS.
" Ini aplikasi yang sangat berguna bagi bapak ibu guru dan kami tentunya,pemusatan data secara online akan memudahkan kita untuk saling bertukar informasi serta data bapak ibu dapat diakses dengan mudah guna kepentingan sertifikasi dan administrasi" ungkap Hj.Yusmini.
Selain mensosialisasikan aplikasi SIAGA moment ini juga dimanfaatkan oleh Kasi PAIS untuk perkenalan sebagai Kasi PAIS yang baru menggantikan Kasi PAIS yang lama H.Muheimin.M.Pd. Dalam sambutannya Hj.Yusmini menghimbau kepada Guru PAI agar dapat mengikuti perkembangan informasi dan teknologi mengingat saat ini perkembangan sarana telekomunikasi dan informasi yang maju sangat pesat, sehingga selaku tenaga pendidik guru PAI tidak tertinggal jauh. "
Belajar itu tidak mengenal usia,apalagi saat ini teknologi informasi maju sangat pesat,jangan sampai karena tidak menguasai teknologi bapak ibu ketinggalan informasi" terang Hj.Yusmini. Selanjutnya Hj.Yusmini berharap agar kerjasama yang baik dapat terus berjalan antara Kantor Kementerian Agama dan Guru PAI Yang ada. (Dina)