Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam

Kemenag Bengkulu Selatan Ikuti Penutupan Perkemahan Hari Santri Nasional Tahun 2021

Bengkulu Selatan (Humas) – Untuk membangkitkan semangat kreativitas para santri dan dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional Tahun 2021, diadakanlah Kegiatan Kemah Bakti antarpondok pesantren se-provinsi Bengkulu dengan tema “ Pramuka Siap Jiwa Raga, Santri Siap Berprestasi  Untuk Negeri “. Kegiatan ini resmi ditutup oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu dan dihadiri oleh Kakan Kemenag Bengkulu Selatan dan Kakan Kemenag Kab/Kota se-Provinsi Bengkulu, pimpinan pondok pesantren se-provinsi Bengkulu, dan  peserta kemah bertempat di  Pondok Pesantren Modern Darussalam Kepahiang pada Kamis (21/10).

Dalam kata sambutannya, Dr.H.Zahdi Taher, M.HI selaku Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu menyampaikan bahwa  gerakan pramuka memberikan ruang untuk membangun generasi muda yang cerdas, tangguh, luhur budi pekertinya, serta rukun dan bersatu.  Selain itu Kakanwil juga berterima kasih  atas peran aktif kakak Pembina dan  adik-adik peserta yang telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Selaras dengan Kakanwil, Dr.H.Junni Muslimin, MA Selaku Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bengkulu Selatan selalu memberikan dukungan untuk hal-hal positif yang mampu meningkatkan kreativitas santri, terkhususnya santri yang berasal dari Pondok Pesantren Makrifatul Ilmi BS dan Pondok Pesantren Al-Quraniyah BS yang telah berpartisipasi dalam mengikuti rangkaian perlombaan pada kegiatan ini. sesuai dengan tema tahun ini, Pramuka Siap Jiwa,  Santri Siap Berprestasi Untuk Negeri, Junni berharap melalui kegiatan ini akan menciptakan sosok santri yang mampu membangun potensi diri dan berprestasi untuk negeri.  (Eka)


TERKAIT

Islam LAINNYA