Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam

Kasi PAI Kemenag BU Buka Seleksi Calon Perkemahan Rohis Provinsi Bengkulu

Bengkulu (Inmas) - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara bersama Bidang Pakis Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu menggelar seleksi Calon Peserta Perkemahan Rohis Provinsi Bengkulu Tahun 2018, Kamis, 12 Juli 2018.

Seleksi yang di laksanakan di Aula Sakinah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara di buka secara langsung oleh Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara, Samsir Alamsa, M. Ag.

Sosialisasi yang dilaksanakan selama satu hari pada Kamis 12 Juli 2018 ini diikuti oleh 20 siswa-siswi yang ada di sekolah dalam Kabupaten Bengkulu Utara.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, H. Heriansyah, S. Ag melalui Kasi Pendidikan Agama Islam, Samsir Alamsa, M. Ag dalam sambutanya berharap kepada seluruh siswa siswi peserta seleksi kiranya dapat mengikuti seleksi ini dengan serius dan bersungguh-sungguh, sehingga nantinya bias mewakili Bengkulu Utara dalam mengikuti perkemahan Rohis Provinsi Bengkulu.

Lebih lanjut Samsir juga berharap kepada seluruh siswa-siswi calon peserta perkemaahan Rohis Provinsi Bengkulu agar dapat menjaga diri dan nama baik Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara nantinya dalam mengikuti kegiatan perkemahan Rohis Provinsi Bengkulu.

“Saya berharap kepada adik-adik yang nantinya terpilih untuk mengikuti perkemahan rohis Provinsi Bengkulu agar dapat menjaga kelakuhan dan etika, serta tentunya diharapkan bisa mengharumkan nama baik kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara dalam kegiatan ini” harap Samsir. (rb)


TERKAIT

Islam LAINNYA