Bengkulu (Inmas), Kamis (01/03) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu yang diwakili Kepala Bidang Pendidikan Agama dan Keagamaan H.M. Naseh, M.Ed melaksanakan penyerahan master soal Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) untuk jenjang SMA dan SMK ke Diknas Provinsi Bengkulu . USBN ini sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 19 Maret mendatang.
Adapun master soal yang diserahkan terdiri dari master soal mata pelajaran PAI, Katolik, Kristen, Hindu dan Budha kurikulum K13 dan KTSP yang masing-masing terdiri dua paket (utama dan susulan).
Untuk diketahui kisi-kisi soal USBN ini ditentukan oleh Kementerian Agama RI sedangkan 75% soal dibuat oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu dan 25% dibuat oleh Kemenag RI.
Penyerahan master soal ini diterima langsung oleh panitia pelaksana ujian Provinsi Bengkulu yang diwakili oleh sekretaris pelaksana ujian Saiful, M.Pd.
Naseh berharap dengan diserahkannya master soal ini maka pihak Dinas Provinsi Bengkulu dapat melaksanakan penggandaan soal dan kemudian didistribusikan ke sekolah-sekolah di Provinsi Bengkulu.
“Kita telah lakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait dalam hal penyerahan master soal USBN ini, seperti ke Pembimas di Kanwil, khususnya ke Polda Bengkulu sebagai pihak keamanan dan Dinas Provinsi Bengkulu, dan kita harapkan pelaksanaan USBN Mapel Agama dapat berjalan dengan lancar dan serentak di Provinsi Bengkulu,” ujar H. Naseh. (haf)