Urusan Agama Islam dan Syariah

Ka.KUA Teramang Jaya Ikuti Acara Pawai Karnaval

Mukomuko (Inmas), Pada Hari Jum'at 16 Agustus 2019 Kepala KUA Kec. Teramang Jaya Timsar Siregar, SHI mengikuti acara Pawai/ Karnaval umum dalam rangka menyambut hari kemerdekaan negara republik Indonesia.

Pawai dimulai star dari Pantai Rajawali dan Finis di Halaman kantor Camat Teramang Jaya, pawai ini diikuti oleh seluruh unsur masyarakat di Kecamatan Teramang Jaya mulai dari siswa PAUD,SD,SMP/MTS, SMA/SMK, Petani, Nelayan, PNS, Honorer, TNI, POLRI, Kepala Desa, BPD, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Instansi Kesehatan/Puskesmas dan masyarakat Umum Lainnya.

Ketika pelepasan peserta pawai ini dibagi tiga regu, Regu Pertama dilepas Oleh Camat, Regu kedua oleh Kapolsek dan regu ketiga dilepas oleh Kepala KUA, Alhamdulillah masyarakat sangat antusias mengikuti pawai dengan memakai atribut yang berbagai macam dan unik unik yang mencerminkan  meskipun berbeda2 namun tetap bersatu, lebih kurang ada sekitar 900 peserta pawai. Setelah Finis acara dilanjutkan dengan pembagian Hadiah/Dorprize dan Pencabutan kupon serta pembagian hadiah dilakukan oleh Camat, Kapolsek dan KUA Teramang Jaya. (Tisna).


TERKAIT

Islam LAINNYA