Mukomuko (Inmas), Kepala Kantor Kementeian Agama Kabupaten Mukomuko Mansyahri, S.Ag., MHI dengan didampingi oleh Kasubbag Tu dan Kasi Bimas Islam Kemenag Mukomuko melakukan kunjugan kerja ke kantor urusan Agama Kecamatan Lubuk pinang sementara.
Pasalnya perpindahan kantor Ursan Agama kecamatan Lubuk pinang ini dilakukan dikarenakan akan dilakukannya pembangunan kantor balai nikah dan manasik Haji KUA kecamatan lubuk pinang yang baru dan pemenang lelang sudah ditentukan dan sudah dilakukan serah terima hasil lelang sehinga segala kegiatan kantor untuk sementara harus di alihkan ketampat lain karena kantor lama akan segera dibongkar dan untuk dibangun kembali.
Pada Kesempatan tersebut Kepala KUA Kecamatan Lubuk pinang Zainal Harobi, SHI menyampaikan bahwa kegiatan kantor untuk sementara menumpang di gedung RISMA Mushalla Nurul Yaqin desa ranah Karya Kecamatan Lubuk Pinang.
Zainal juga mengucapkan terim kasih atas kunjungan kepala Kemenag ke KUA Lubuk Pinang” untuk sementara sampai bangunan balai nikah dan manasik Haji KUA lubuk pinang yang baru selesai kegiatan kantor KUA kami lakukan disini insha Allah semua ini tidak akan mengurangi kualitas kami dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat” ungkapnya.
Mansyari Selaku Kepala Kemenag Mukomuko dalam sambutanya juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pegawai KUA Kecamatan Lubuk pinang dan Penyuluh yang telah berupaya mempertahankan kualitas pelayanan kepada masyarakat meski dalam kondisi kantor semetara.
“untuk sementara ini kita bersabar dengan kondisi yang ada, namun seperti apapun kondisi kita saat ini jangan sampai mengurangi kualitas kita dalam memberikan pelayanan dan pembinaan kepada masyarakat, mudah mudahan pembangunan balai nikah dan manasik haji KUA lubuk pinang dapat segera dilaksanakan dan selesai tepat waktu tanpa ada kendala sehingga kita bisa kembali beraktifitas di kantor yang baru” ungkapnya. (tisna)