Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam

Ka. Kemenag Benfkulu Utara Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan MDA Fisabilillah

Bengkulu Utara (Humas) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, H. Heriansyah, S. Ag.,M.H secara langsung menghadiri dan melakukan peletakan batu pertama pembangunan MDA Fisabilillah Desa Pal 30 Kecamatan Lais, Kamis (25/6).

Selain dihadiri oleh Kepala Kemenag, Peletakan batu pertama pembangunan MDA Fisabilillah juga dihadiri oleh Ketua Pengurus Cabang NU Kabupaten Bengkulu Utara, Camat Lais, Kapolsek Lais, Danramil Lais, Kepala Desa Pal 30 Lais, serta Tokoh masyarakat dan tokoh Agama setempat.

Dalam sambutannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, H. Heriansyah, S. Ag.,M.H memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada warga desa pal 30 Kecamatan lais, terukhusus kepada Bapak Rostam Effendi beserta keluarga yang sudah berkenan menghibahkan tanahnya untuk pembangunan MDA ini.

Lebih lanjut  H. Heriansyah mengatakan tidak banyak kita jumpai masyarakat yang terbuka hatinya untuk menghibahkan tanahnya guna untuk kepentingan pendidikan agama, dan  pada kesempatan ini saya merasa senang karena ada masyarakat yang berkenan untuk menghibahkan tanahnya untuk kepentingan pendidikan keagamaan.

Heriansyah berharap niat baik dan tulus dari bapak rustam beserta keluarga ini bisa mendapat dukungan dan perhatian dari masyarakat kecamatan lais, terkhusus dari Bapak Camat lais dan Kades Pal 30 Kecamatan Lais sehingga pembangungan MDA Fisabilillah ini bisa segera selesai dan bisa segera dimanfaatkan untuk kepentingan pendidikan keagamaan.

“Semoga niat baik dari Bapak Rostam dan keluarga ini bisa disambut baik oleh masyarakat sekitar dan tentunya bisa mendapat perhatian dan dukungan dari pihak-pihak terkait, khususnya bapak Camat dan Kepala Desa pal 30 agar pembangunan MDA ini bisa segera selesai” Tutup H. Heriansyah.(Ribowo)


TERKAIT

Islam LAINNYA