Tindak Lanjut Pengukuhan BKM, Pengurus BKM Tebat Karai Programkan Kegiatan Safari Keliling

Tindak Lanjut Pengukuhan BKM, Pengurus BKM Tebat Karai Programkan Kegiatan Safari Keliling

Pengurus BKM Tebat Karai Programkan Kegiatan Safari Keliling

Kepahiang, KUA TB (HUMAS) -- Pasca dikukuhkan beberapa waktu yang lalu, Pengurus Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Kecamatan Tebat Karai langsung menyusun program kerja diantaranya Safari keliling, hal ini disampaikan oleh ketua  Pengurus Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Kecamatan Tebat Karai Ali Akbar, SH. I, MH pada saat melakukan Safari keliling di salah satu  Masjid di Kecamatan tebat Karai beberapa waktu yang lalu.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mensosialisasikan kepada para pengurus Masjid Desa/ Kel agar segera bersinergi membentuk atau mengaktifkan kembali peran serta fungsi BKM yang ada di Desa/Kelurahan, sehingga program antara BKM Kecamatan Dan Desa sejalan. Ketua BKM Kecamatan Tebat Karai yang didampingi oleh Ketua Harian Lendi Nusa, S. Sos. I juga berharap agar semua Desa/Kelurahan yang ada segera membentuk atau mengaktifkan kembali kegiatan-kegiatan keagamaan, sehingga keberadaan BKM betul-betul dirasakan oleh jamaah yang ada di desa/kelurahan masing-masing.

Kedepan kita berupaya agar semua sumber daya yang ada dapat meningkatkan kapasitas serta kemampuan agar para pengurus BKM betul-betul dapat memakmurkan Masjid yang ada wi wilayahnya masing-masing. (Nesy)


TERKAIT

Berita LAINNYA