Mukomuko ( Humas ) --- MTs Negeri 4 Mukomuko menggelar acara untuk memperingati peristiwa Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada tanggal 27 Rajab tahun 1445 Hijriah. Acara yang diselenggarakan di Mushola MTs Negeri 4 Mukomuko ini dihadiri oleh seluruh siswa/siswi, dewan guru, dan staf tata usaha dengan penuh khidmat. Jum'at, (12/2/2024)
Dalam rangka memperdalam pemahaman tentang peristiwa Isra Mi'raj, MTs Negeri 4 Mukomuko mengundang Ustad Ardiansyah, M.Pd., seorang alumnus dari madrasah ini. Beliau memberikan ceramah agama yang menginspirasi tentang makna dan hikmah dari peristiwa Isra Miraj.
Sementara itu, Ibu Mardalena, S.Ag., selaku wakil Kepala MTs Negeri 4 Mukomuko, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam terselenggaranya acara ini. Beliau juga menekankan pentingnya dalam memahami dan merayakan peristiwa Isra Mi'raj sebagai bagian dari warisan agama Islam yang kaya akan makna dan hikmah.
"Kami berharap acara peringatan Isra Mi'raj ini tidak hanya menjadi sebuah acara rutin, tetapi juga menjadi momen untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT," ujar Ibu Mardalena dalam sambutannya.
Acara peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW di MTs Negeri 4 Mukomuko berlangsung dengan lancar dan penuh kekhidmatan. Semangat kebersamaan dan rasa syukur terpancar dari semua yang hadir, menunjukkan betapa pentingnya momen ini dalam memperkokoh tali persaudaraan dan keimanan di antara komunitas sekolah. (ELN)