Kepahing, MIN 1 (Humas) --- Senam pagi merupakan suatu aktifitas fisik yang perlu diadakan untuk menjaga kebugaran jasmani. Gerakan-gerakan senam pagi bermanfaat untuk melatih otot-otot pada tubuh, melancarkan peredaran darah sehingga lebih sehat dan segar. MIN 1 Kepahiang melaksanakan rutinitas senam pagi di hari Jum’at, (06/10/23).
Paparan sinar matahari pagi juga bagus bagi tubuh karena kandungan vitamin D alaminya. Jika tubuh sehat dan bugar secara fisik, maka kemampuan konsentrasi juga akan meningkat dan memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan sehari-hari, khususnya untuk siswa-siswi agar bisa lebih berkonsentrasi dalam menerima pelajaran. Senam juga dapat memperkuat tulang, membantu menormalkan aliran darah dan melatih urat saraf yang kaku serta meningkatkan kesehatan jantung dan stamina tubuh.
Sebagai bentuk dukungan dalam menjaga kebugaran bagi siswa maupun dewan guru, Kepala Madrasah MIN 1 Kepahiang Nuraini, M.Pd sangat mendukung kegiatan positif ini,
"Banyak manfaat yang kita dapatkan melalui olahraga senam. Oleh karena itu senam menjadi agenda rutin di MIN 1 Kepahiang yang dilakukan pada hari Jum’at, siswa bersama guru sangat antusias mengikuti olahraga senam ini", tuturnya
“Senam pagi merupakan suatu aktifitas fisik yang sangat perlu diadakan secara rutin untuk menjaga kesegaran jasmani para siswa di sekolah dan merupakan salah satu aktifitas jasmani yang efektif untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan anak” lanjut Nurani.
(Heriyanto)