Kepahiang, MIN 04 (Humas) --- MIN 04 Kepahiang kembali menyumbangkan partisipasinya dalam kegiatan tindak lanjut Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI), dengan kembali berhasil lulus menjadi Instruktur Visitasi Tindak Lanjut Hasil AKMI, yang merupakan Proyek Realizing Education’s Promise: Support to Indonesia’s Ministry of Religious Affairs for Improved Quality of Education (Madrasah Education Quality Reform) REP-MEQR Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia.
Ketiga pendidik tersebut adalah Indra Gunawan Harianja, S.Pd.I, Nilhairi, M.Pd, dan Dwi Dessy Pratiwi, S.Pd.SD. Terpilihnya 3 (tiga) orang dewan guru tersebut, menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi MIN 04 Kepahiang.
Saat ini ketiga pendidik tersebut sedang mengikuti pembekalan Instruktur Visitasi sejak tanggal 5-9 Oktober 2023, baik secara Daring maupun Luring. Beberapa pekan ke depan, mereka akan melaksanakan tugas sebagai Instruktur Visitasi yang dalam pelaksanaannya, akan mengunjungi madrasah-madrasah untuk menggali informasi dari kepala Madrasah setempat serta para pendidik terkait tentang pelaksanaan tindak lanjut hasil AKMI.
“Menjadi kewajiban kita nantinya selaku Instruktur Visitasi untuk menjelaskan ke madrasah-madrasah terkait tujuan diselenggarakannya AKMI dan bagaimana tindak lanjutnya, agar terjadi peningkatan pembelajaran berbasis empat literasi (membaca, numerasi, sosial budaya, dan sains)”ujar Dwi, salah satu pendidik.
Tujuan dari Visitiasi AKMI tahun 2023 untuk penyelenggaraan perbaikan pembelajaran dalam penguatan kompetensi literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains dan literasi sosial budaya sebagai tindak lanjut pelaksanaan AKMI dan diseminasi hasil AKMI tahun 2023.
Husni Tamsil, S. Pd.I Selaku Kepala Madrasah MIN 04 Kepahiang mengatakan, keikutsertaan guru yang ada di MIN 04 dalam kegiatan AKMI adalah hal yang membanggakan.
“Alhamdulillah, semoga dengan mengikuti kegiatan ini, akan terus tumbuh dan menular semangat belajar diantara para guru, dan meningkatkan kualitas guru-guru tersebut dalam peningkatan literasi, sehingga bisa membagikan ilmu dan pengalamannya nanti di Madrasah”pungkasnya. (Debby)