Mukomuko (Humas) – Mendengar kabar salah satu siswi kelas IX mengalami sakit, guru bersama beberapa perwakilan siswa MTsN 2 Mukomuko menyempatkan berkunjung ke rumah yang bersangkutan untuk melihat langsung keadaannya. Kamis (01/02/2024).
Liyen Agresa, yang merupakan salah satu siswa kelas IX C sudah beberapa hari ia tidak masuk sekolah karena mengalami sakit lambung. Atas sakit yang dideritanya, sebelumnya remaja putri yang juga merupakan santriwati Pondok Pesantren Miftahul ‘Ulum Wonosobo itu sempat menjalani perawatan di Puskesmas Penarik selama 2 hari. Dan saat ini dia tengah menjalani rawat jalan di rumahnya.
Mengetahui hal tersebut, wali kelas Sumardiyati, S.Pd mengajak beberapa perwakilan siswa kelas IXC untuk menjenguk Liyen sebagai wujud kepedulian dan mengungkapkan rasa simpati atas sakit yang tengah dideritanya. Selain itu, juga menyerahkan bantuan untuk biaya pengobatan dan mendoakan semoga Ananda Liyen lekas diberi kesembuhan sehingga bisa kembali mengikuti Kegiatan Belajar Mengajar seperti biasa.
Keluarga Liyen menyambut baik atas kehadiran rombongan dari madrasah. “Alhamdulillah kami merasa senang sekali ibu guru dan teman-teman Liyen sudah menyempatkan diri berkunjung ke rumah. Kami sekeluarga mengucapkan terima kasih,” ujar orang tua Liyen,
Kepala MTsN 2 Mukomuko, Yasir Tugiri, S.Pd.,M.TPd merespon positif atas adanya kunjungan tersebut. Kegiatan sosial semacam itu memang seharusnya rutin dilaksanakan dan menjadi budaya. Selain menumbuhkan sikap sikap peduli dan empati pada diri siswa, menurutnya kegiatan tersbut juga bermanfaat untuk mempererat ikatan silaturahim antar guru dan siswa khususnya, dan umumnya antar madrasah dan wali murid. (ELN)